Resep Cara Membuat Puding Mozaik Susu Lezat Menarik


Resep Cara Membuat Puding Mozaik Susu Lezat Menarik


Bahan Puding Mozaik Susu Lezat Menarik:

  • Agar-agar jelly Nutrijel 3 bungkus dengan warna yang berbada (misal hijau, kuning, merah, ungu, biru sesuai selera)
  • Gula pasir
  • Air

Bahan Pelapis Puding Mozaik Susu Lezat Menarik:

  • Kuning telur 3 butir
  • Gula pasir 200 gram
  • Vanilla extract 2 sendok teh atau vanili bubuk 1/2 sendok teh
  • Jus lemon 1 sendok makan (optional)
  • Susu kental manis 100 gram
  • Susu cair full cream 900 hingga 1.000 mili liter (jika ingin puding dengan tekstur keras gunakan
  • 900 mili liter, namun untuk hasil yang lembut gunakan 1.000 mili liter)
  • Agar-agar plain putih atau tanpa warna 1 bungkus

Cara Membuat Puding Mozaik Susu Lezat Menarik:

  1. Jelly : Takaran gula dan air untuk masing-masing agar jelly dapat mengikuti instruksi pada kemasan ya. Biasanya sih untuk 1 bungkus agar-agar jelly menggunakan 150 gram gula pasir dan 400 hingga 600 mili liter. silahkan masak jelly sesuai petunjuk hingga matang, dinginkan hingga set lalu potong-potong kotak kecil. campur rata semua jelly agar warnanya cantik kedalam loyang tulban atau loyang yang anda inginkan. sisihkan.
  2. Puding Susu Pelapis : Siapkan panci kemudian masukkan gula pasir, telur, vanilla extract atau bubuk vanili dan jus lemon (jika pakai). Aduk dengan spatula dengan cepat yang bertujuan agar gula larut dan adonan menjadi kental, tambahkan susu kental manis, terus aduk hingga rata.
  3. Selanjutnya masukkan sekitar 250 mili liter susu cair ke dalam adonan telur, aduk sampai benar-benar rata. sisihkan.
  4. Langkah berikutnya siapkan panci lainnya untuk memasak puding plain. caranya masukkan serbuk agar-agar, tambahkan 100 mili liter susu cair, aduk rata. selanjutnya tuang sisa susu cair, aduk kembali sampai rata. Masukkan larutan kuning telur dan susu tadi, aduk sampai benar-benar rata. Masak puding dengan menggunakan api kecil sambil terus diaduk hingga menimbulkan letupan kecil. angkat, dan segera tuangkan ke dalam loyang tulban yang berisi potongan jelly.
  5. Aduk perlahan dengan spatula agar larutan puding bisa masuk kedalam dasar loyang dan potongan jelly dapat menyebar hingga hasil akhirnya cantik tidak bertumpukan. Diamkan puding sampai uap panasnya menghilang lalu masukkan ke dalam chiller lemari pendingin atau kulkas hingga mengeras.
  6. Lepaskan puding dari loyang, potong-potong dan puding mozaik siap untuk disantap bersama vla susu jika suka. selesai.

Tips Membuat Puding Mozaik Susu Lezat Menarik:

  1. Pertama, kami sarankan jangan memasak lapisan puding susu terlalu lama sampai mendidih, karena dapat membuat susu pecah dan terpisah antara air dan lemaknya. dengan ini hasil puding akan membentuk lapisan yang terpisah. jadi ketika muncul letupan pertama di permukaan puding secepatnya di angkat dari api.
  2. Kedua, agar hasil akhirnya potongan jelly tidak terlepas dari puding kami ingatkan kembali ketika adonan puding putih masuk ke dalam loyang anda harus mengaduk adonan puding dan potongan jelly didalam loyang sampai tercampur dengan rata dan jelly tidak menggumbal di satu area saja.
  3. Dengan tips sederhana ini puding mozaik anda pun akan terlihat cantik, rapih, istimewa serta jelly tidak akan terlepas dari pudingnya.

Comments